AroundMaps Logo
Search
Add Listing

Rumah Sakit Umum Pusat Persahabatan

0
Description

Rumah Sakit Umum Pusat Persahabatan, disingkat RSUP Persahabatan, tetapi biasa disebut RS Persahabatan atau RSP, adalah rumah sakit umum kelas A milik pemerintah yang terletak di Jakarta Timur, Indonesia. RS Persahabatan dibangun atas kerja sama pemerintah Indonesia dengan Uni Soviet yang diresmikan pada tanggal 7 November 1963, bertepatan dengan peringatan 46 tahun Revolusi Oktober.Rumah sakit yang didirikan di lahan seluas 134.521 m2 ini sekarang berstatus sebagai rumah sakit rujukan nasional untuk penyakit pernapasan.SejarahPada periode sekitar 1960-1965, Indonesia memiliki hubungan bilateral yang ekstensif dengan beberapa negara Blok Timur, salah satunya dengan yang terbesar, yaitu Uni Soviet. Sebagai bagian dari hubungan kedua negara saat itu yang erat, pemerintah Soviet memberikan bantuan dan kerja sama dalam banyak bidang, yang salah satunya adalah mendirikan rumah sakit di kawasan Jakarta Timur yang dikenal sebagai Rumah Sakit (RS) Persahabatan. Nama “persahabatan” pun dipilih secara simbolik untuk menggambarkan adanya hubungan yang mesra antara kedua negara pada zaman itu.Pembangunan RSUP Persahabatan di Rawamangun Jakarta Timur, dimulai pada tahun 1961, berjalan selama 3 tahun, dan dipimpin langsung oleh para insinyur Soviet. Penyerahan bantuan rumah sakit secara resmi oleh pemerintah Soviet kepada pemerintah Indonesia dilakukan pada tanggal 7 November 1963. Tanggal tersebut kemudian dikenal sebagai hari jadi RS Persahabatan, yang setiap tahun dirayakan secara resmi dengan kehadiran wakil pemerintahan Indonesia (biasanya Menteri Kesehatan RI), perwakilan beberapa negara sahabat Indonesia, dan tentu saja kehadiran perwakilan pemerintah Rusia (penerus Uni Soviet) sebagai tamu tetap.

Map

Add Reviews & Rate item

Your rating for this listing :

Help Us to Improve :

Location / Contacts :

Nearby Places :