AroundMaps Logo
Search
Add Listing

About SMA Negeri 1 Pinangsori

Halaman ini TIDAK berada di bawah pengawasan langsung SMA Negeri 1 Pinangsori.

Tags

Description

LOKASI
SMA Negeri 1 Pinangsori adalah sekolah menengah umum negeri pertama yang ada di Kecamatan Pinangsori. Dulu sekolah ini sempat bernama SMA Negeri 1 Lumut. Namun, setelah adanya pemekaran wilayah di Kabupaten Tapanuli Tengah, dimana Pinangsori dijadikan satu kecamatan, maka sekolah ini berganti nama.

Sekolah ini terletak jauh dari pusat kota. Dimana sekolah ini terletak di Kecamatan Pinangsori tepatnya Kelurahan Pinangbaru yang notabene berada kira-kira 30 menit perjalanan dari ibukota Kabupaten, Pandan.

FASILITAS
SMA Negeri 1 Pinangsori memiliki 14 gedung permanen, yaitu:
1 Gedung Laboratorium Komputer,
2 Gedung Laboratorium,
10 Gedung yang mencakup 20 ruangan belajar, Ruang Guru, Ruang Kepala Sekolah, Ruang Tata Usaha, Perpusatakaan, dan Gudang.
1 Gedung WC.

Di tengah-tengah sekolah terdapat:
- Tiang bendera
- Lapangan sepak bola
- Lapangan sepak takraw

LINGKUNGAN
Lingkungan di sekitar sekolah cukup asri, dimana masih terdapat pepohonan dan cukup jauh dari jalan raya.

PROGRAM KEAHLIAN
SMA Negeri 1 Pinangsori hingga saat ini membuka 2 program keahlian dan kegiatan belajar mengajarnya, yaitu:
- Program IPA (Ilmu Pengetahuan Alam), yang memiliki mata pelajaran khusus Matematika IPA, Kimia, Fisika, dan Biologi.
- Program IPS (Ilmu Pengetahuan Sosial), yang memiliki mata pelajaran khusus Matematika IPS, Sosiologi, Geografi, dan Ekonomi/Akuntansi.

Pemilihan Program Keahlian dibuka saat akan naik ke kelas XI (tahun kedua), dimana siswa sendiri yang memilih jurusan yang diinginkannya dan selanjutnya berkonsultasi dengan wali kelas mengenai nilai yang berhubungan dengan Program Keahlian yang akan diambilnya.

SISWA
Siswa yang menempuh pendidikan di sekolah ini datang tidak hanya dari Kecamatan Pinangsori. Sejak sekolah ini dibuka pada tahun 1964, siswa yang melamar ke sekolah ini datang dari berbagai daerah, diantaranya Kecamatan Badiri, Kecamatan Sibabangun, Kecamatan Lumut, Kecamatan Pandan, Kota Pandan, Kota Sibolga, Kota Padang Sidempuan, bahkan dari luar Provinsi seperti Riau.

MATA PELAJARAN
Berikut daftar mata pelajaran yang diajarkan di SMA Negeri 1 Pinangsori:
- Matematika IPA dan IPS
- Bahasa Indonesia
- Bahasa Inggris
- Pendidikan Agama
- Pendidikan Kewarganegaraan
- Sejarah
- Kesenian
- Pendidikan Jasmani dan Kesehatan
- Fisika
- Kimia
- Biologi
- Sosiologi
- Geografi
- Ekonomi/Akuntansi

AKREDITASI
Untuk detail akreditasi SMA Negeri 1 Pinangsori, dapat anda lihat di:
http://www.ban-sm.or.id/provinsi/sumatera-utara/akreditasi/view/184945

Map

Add Reviews & Rate item

Your rating for this listing :

Help Us to Improve :

Working Hours :

  • Monday 07:00 - 14:00
  • Tuesday 07:00 - 14:00
  • Wednesday 07:00 - 14:00
  • Thursday 07:00 - 14:00
  • Friday 07:00 - 14:00
  • Saturday 07:00 - 14:00
  • Sunday -

Nearby Places :